DESAIN SEBAGAI MEDIA PROMOSI DALAM PEMBUATAN FOTO TIGA DIMENSI(3D) PADA STUDIO JACK PHOTOGRAPHY
Abstract
Studio Jack Photography adalah suatu badan usaha yang bergerak di
bidang desain grafis..Saat ini masyarakat hanya mengenal Jack Studio
Photography dari pihak satu ke pihak lainnya, sedangkan sekarang ini banyak
sekali pesaing dari perusahaan tersebut. Untuk itu penulis mencoba membantu
memperkenalkan Jack Studio Photography khususnya melalui media publikasi.
Berbagai macam jenis usaha sudah banyak menggunakan tenaga desainer yang
profesional. Dengan adanya persaingan yang ketat dari kompetitor-kompetitor
lainnya saat ini berbagai perusahaan saling berlomba-lomba untuk membuat dan
merancang desain-desain terbaru dan sesuai keinginan pelanggan .
Salah satu cara yang digunakan untuk membuat suatu desain adalah
dengan menggunakan aplikasi-aplikasi yang antara lain adalah Adobe Photoshop
dan Corel Draw. Aplikasi desain merupakan alat atau cara yang digunakan
desainer untuk membuat desain-desain terbaru sesuai dengan keinginan
pelanggan . Akhirnya penulis berharap bahwa penulisan ini dapat berguna bagi
Jack Studio Photography dalam mengembangkan usahanya dan dapat menarik
minat pelanggan lebih banyak lagi.