PROTOTIPE SISTEM INFORMASI AKADEMIK PADA SMK YAPENSU SUNGAILIAT BERBASIS WEB DENGAN KONSEP OBJECT ORIENTED
Abstract
Sistem Informasi Akademik merupakan suatu sistem yang memberikan layanan informasi yang berupa data akademik. Keberadaan sistem informasi ini penting. Dalam hal ini, SMK Yapensu Sungailiat dijadikan sebagai tempat penelitian karena sistem informasi akademik yang ada disekolah tersebut belum terkelola dengan baik sehingga seringkali mempersulit dalam pelaksanaan aktifitas-aktifitas akademik yang ada, seperti proses pengolahan data siswa, guru, absen, nilai, dan mata pelajaran. Tujuan penelitian ini adalah untuk memberikan kemudahan pada saat proses pengolahan data siswa, guru, absensi, nilai, dan jadwal mata pelajaran. Memudahkan dalam pencatatan data siswa maupun data guru, meningkatkan keamanan data siswa, serta dengan adanya sistem informasi akademik berbasis web ini dapat memberikan informasi yang cepat dan akurat. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian adalah metode Berorientasi objek, sedangkan pengembangan sistemnya menggunakan model RAD. Tools yang digunakan adalah Microsoft visio 2007, Microsoft project, Data base, Rational rose, Dreammeaver 8, dan XAMPP Control Panel 3.1.0. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah web aplikasi bernama: Prototipe Sistem Informasi Akademik SMK Yapensu Sungailiat.
Collections
- Pengembangan Sistem [1270]