dc.description.abstract | Jaringan internet yang dibangun di SMK Negeri 1 Toboali untuk mendukung proses belajar mengajar sudah dibangun sejak lama, tetapi hanya menggunakan satu ISP dan masih memiliki sedikit kekurangan yaitu jaringan internet yang kurang stabil, maka penulis ingin memperbagus jaringan internet yang sudah ada dengan menggunakan teknik load balancing menggunakan metode NTH (koneksi ke-N) untuk menyeimbangkan trafik internet dengan menambahkan satu ISP lagi sehingga internet ISP 1 dan ISP 2 tergabung dan menghasilkan keseimbangan trafik pada jaringan internet, setiap ISP menggunakan server yang berbeda, dengan menggunakan dua ISP bisa menjaga kinerja koneksi internet tetap terkoneksi ketika salah satu ISP mengalami gangguan maka koneksi internet tetap terkoneksi dan tidak terputus karena ISP yang lainnya masih terkoneksi dan apabila di ISP 1 clientnya sudah terlalu banyak maka akan dialihkan sebagian ke ISP 2 sehingga tidak terjadi overload. Serta pembagian bandwidth yang kurang optimal, dan banyaknya pengguna dengan kebutuhan yang berbeda – beda sehingga menyebabkan beban trafik tidak stabil, maka penulis melakukan manajemen bandwidth dengan metode HTB ( Hierarchical Token Bucket) agar setiap pengguna mendapatkan bandwidth sesuai dengan prioritas pengguna sehingga tidak memiliki masalah dalam keseimbangan bandwidth dan tidak menganggu sistem. | en_US |