DESAIN PUBLIKASI DAN PROMOSI PADA COLLABOS COLLECTIVE STORE DI PANGKALPINANG
Abstract
COLLABOS COLLECTIVE STORE merupakan suatu usaha yang bergerak di bidang penjualan sepatu. Berhubung distro ini baru saja di buka tentunya membutuhkan banyak media promosi sehingga bisa di kenal oleh masyarakat luas, sedangkan sekarang ada banyak saingan usaha yang bergerak di bidang penjualan seperti Collabos Collective Store ini. Maka dari itu, penulis berusaha membantu memperkenalkan Collabos Collective Store melalui media promosi dan publikasi. Dengan banyaknya pesaing yang ketat di bidang usaha sekarang ini masing-masing pemilik usaha saling berlomba-lomba untuk mempromosikan usaha mereka. Oleh karena itu publikasi merupakan solusi yang tepat untuk memperkenalkan usaha mereka kepada masyarakat luas.Beberapa media yang dapat di gunakan untuk mempublikasikan usaha Collabos Collective Store ini antara lain yaitu pembutan logo, katalog, spanduk, kartu nama, nota dan sticker. Dengan adanya media publikasi tersebut diharapkan masyarakat bisa tau apa saja yang di jual serta di mana letak distro Collabos Collective Store ini dan tertarik untuk datang ke distro ini.
Collections
- Desain dan Multimedia [212]