dc.description.abstract | Ilmu pengetahuan, teknologi dan informasi semakin maju dan berkembang
pesat. Telekomunikasi seluler adalah salah satu dampak dari kemajuan bidang
komunikasi informasi yang sangat dirasakan oleh masyarakat. Pemanfaatan
telepon seluler atau handphone seakan-akan sudah menyatu dalam kehidupan
masyarakat sehari-hari, walaupun penggunaannya hanya sekedar untuk berkirim
atau menerima SMS (Short Message Service).
Saat ini, pemakaian SMS tidak hanya dilakukan antar handphone saja,
tetapi sudah dapat diimplementasikan agar bisa terhubung dengan komputer (PC)
atau laptop (SMS Gateway). Bayangkan handphone dapat difungsikan sebagai
Remote Komputer dan semua dilakukan dari jarak jauh hanya dengan mengirim
sms dan memanfaatkan database MySQL dan membuat program berbasis PHP.
Berdasarkan hal inilah, untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat
atau siapa saja yang dituntut bekerja dengan mobilitas tinggi dan biasa bekerja
dengan laptop atau komputer, tetapi suatu saat mereka terlupa mematikan
komputer mereka yang ada di kantor atau di rumah, sedangkan mereka pada saat
yang sama berada diluar kota atau jauh dari komputer/laptop mereka. Maka
dengan adanya aplikasi SMS Gateway Remote Shutdown Komputer ini, mereka
dapat kapan saja dan dimana saja mematikan komputer/laptop mereka dari jarak
jauh, hanya dengan mengirimkan SMS (selagi handphone mereka masih
terjangkau oleh sinyal). Hal ini, selain dapat memberikan kemudahan, waktu yang
cepat dan efektif juga biaya yang dibutuhkan pun relatif murah (hanya berlaku
tarif sms masing-masing provider). | en_US |