dc.description.abstract | SMA 1 Namang merupakan satu-satunya Sekolah Menengah Atas yang
ada di Kecamatan Namang, SMA 1 Namang sama dengan sekolah-sekolah
menengah atas lainnya yang memiliki dua jurusan ilmu pengetahuan alam dan
ilmu pengetahuan sosial. Proses akademik SMA 1 Namang dimulai dengan
pembuatan data dan laporan untuk diarsipkan.
Proses pendataan pada SMA 1 Namang, sampai saat ini masih bersifat
manual. Oleh karena itu, masih sering terjadi kesalahan-kesalahan dalam
melaksanakan proses-proses pengolahan data akademik. Diantaranya dalam
pengelolaan data siswa, guru, mata pelajaran, kelas, absensi, jadwal, absensi,
daftar nilai, raport siswa dan data laporan nilai siswa masih menggunakan sistem
pemrosesan manual, sehingga kemungkinan untuk kehilangan data sangat besar,
membuat proses-proses administrasi menjadi lambat, tidak efektif dan tidak
efisien.
Untuk mengatasi masalah tersebut, maka diperlukan suatu sistem
komputerisasi akademik yang sangat sesuai untuk mendukung kemajuan dan
perkembangan SMA 1 Namang tersebut. Sehingga dapat mengatasi permasalahan
atau kendala pada sistem yang berjalan saat ini secara baik dan benar, serta
kemungkinan pengawasan atau kontrol terhadap pemprosesan menjadi lebih
mudah. | en_US |