RANCANG BANGUN E-COMMERCE PADA TOKO AMEN SNACK MENGGUNAKAN METODE FAST
Abstract
Penjualan online atau E-commerce sendiri adalah cara efektif untuk melakukan penjualan melalui internet. Oleh sebab itu banyak jasa yang menawarkan aplikasi e-commerce bagi penjual produk secara online. Toko AMEN SNACK adalah usaha kecil yang bergerak dibidang penjualan menyediakan produk OLEH-OLEH KHAS BANGKA yaitu Getas Cumi, Stik Telor Cumi, Kemplang Panggang, dll. Kendala yang ada pada usaha ini yaitu kurangnya pemasaran secara online terhadap produk. Penulis akan membuat aplikasi yang bermanfaat dan juga menerapkan user interface (kemudahan bagi pemakai). Dalam penelitian ini, penulis menggunakan Model FAST yang merupakan kerangka kerja yang cerdas dan cukup fleksibel untuk berbagai jenis proyek dan memiliki strategi yang baik. Berikut ini tahapan Model FAST yaitu Definisi Lingkup (Scope Definition), Analisis Masalah (Problem Analysis), Analisis Kebutuhan (Requirements Analysis), Desain Logis (Logical Design), Analisis Keputusan (Decision Analysis), Desain dan Integrasi Fisik (Physical Design), Kontruksi dan Pengujian (Construction and Testing). Metode yang digunakan untuk pengembangan perangkat lunak adalah metode OOAD (Object Oriented AnalysisDesign). Untuk perancangan database menggunakan Model Entity Relationship Diagram, Transformasi Diagram ER ke Logical Record Structure (LRS), Tabel, Spesifikasi Basis Data. Dengan dibangunnya Sistem Informasi secara online dapat mempermudah pembeli dalam pemesanan oleh-oleh khas bangka secara online, dan memperluas area penjualan produk.
Collections
- E-Commerce [256]