dc.description.abstract | Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) adalah kebijakan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan yang bertujuan mendorong mahasiswa menguasai keilmuan relevan untuk dunia kerja. Penulis memilih magang di Instansi Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) untuk mengembangkan kinerja P3K, analisa pengelolaan data, dan penerapan sistem Monitoring dan Evaluasi (MONEV). Selama magang 14 minggu magang dibidang adpin, penulis fokus pada penggunaan sistem Monitoring dan Evaluasi (Monev), pengelolaan data serta penilaian kerja P3K. Pengalaman juga melibatkan pengumpulan data melalui link sistem secara langsung dan sumber data yang sudah disiapkan oleh pihak BKKBN. Fokus utama penulis adalah mendapatkan pengalaman bekerja dalam tim, memperluas pengetahuan, dan membangun relasi di BKKBN Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Penulis menekankan hubungan yang baik dan komunikasi yang baik untuk mencapai tujuan bersama. Kegiatan magang ini memberikan kesempatan untuk mengembangkan keterampilan praktis dalam menggunakan sistem monev dan analisa pengelolaan data pada kinerja P3K. | en_US |