RANCANG BANGUN APLIKASI PENGELOLAAN DATA ARSIP PADA KANTOR DESA PAGARAWAN BERBASIS ANDROID
Abstract
Kegiatan kearsipan mempunyai peranan yang sangat penting pada setiap organisasi baik swasta maupun pemerintahan. Karena arsip menyimpan berbagai sumber informasi yang sangat penting bagi setiap kegiatan yang dilakukan sebagai alat bantu untuk mengingat. Hal ini arsip harus disimpan dengan baik dan benar agar sewaktu-waktu diperlukan dapat ditemukan dengan cepat dan tepat, sehingga kegiatan kearsipan dapat berjalan dengan baik dan lancar. Oleh karena itu penulis ingin menciptakan suatu aplikasi berbasis Android yang dimana dapat mempermudah membangun arsip dalam mengarsipkan data dikantor desa Pagarawan. Dalam merancang aplikasi arsip ini, penulis menerapkan metode OOP (Object Oriented Programming) untuk mempermudah pengembangan program. Maka dengan itu aplikasi yang dibuat oleh penulis dapat mempermudah dan meringankan para pengelola arsip di kantor desa pagarawan.
Collections
- Android [538]