RANCANGAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PERPUSTAKAAN BERBASIS WEB MENGGUNAKAN MODEL RAPID APPLICATIOND DEVELOPMENT (RAD) PADA SD NEGERI 14 PANGKALPINANG
Abstract
Salah satu penentuan keberhasilan pendidikan adalah ilmu teknologi informasi, dan telekomunikasi yang berkembang semakin pesat, saat ini perkembangannya membawa pengaruh besar ke semua bidang pekerjaan. Apalagi sistem yang berbasis website tentu tidak menggunakan metode manual lagi. Contohnya dalam mendata pengunjung perpustakaan, pendataan buku, peminjaman serta pengembalian buku. Masih banyak sekolah-sekolah yang masih menggunakan sistem pendataan manual, salah satunya SDN 14 Pangkalpinang yang perpustakaannya berisi banyak buku pelajaran dan buku penunjang lainnya untuk menambah wawasan siswa. Perpustakaan tersebut masih menggunakan pencatatan manual dalam semua transaksi di dalamnya. Metode manual tersebut kurang efektif karena jumlah transaksi yang banyak tentu menyulitkan pengolahan data, belum juga kesalahan peminjaman dan pengembalian buku. Dengan permasalahan tersebut penulis membuat penelitian menggunakan model Rapid Application Development (RAD) dengan metode SDLC serta menggunakan tools Unified Modeling Language (UML). Penulis memilih model Rapid Application Development (RAD) karena memiliki keunggulan dalam mengurangi waktu yang dibutuhkan dalam menggembangkan sistem yang signifikan. Penulis mengharapkan sistem ini dapat membantu staff perpustakaan secara efektif dan efisien dalam segala proses pendataan buku, siswa, peminjaman dan pengembalian.
Collections
- Pengembangan Sistem [1537]