SISTEM INFORMASI PERMOHONAN BANTUAN HUKUM PADA YAYASAN LEMBAGA BANTUAN HUKUM BANGKA BELITUNG BERBASIS WEB DENGAN METODOLOGI FAST
Abstract
Abstrak
Yayasan Lembaga Bantuan Hukum (YLBH) Bangka Belitung merupakan salah satu Lembaga Bantuan Hukum di Indonesia yang berlokasi di Pangkalpinang. LBH merupakan sebuah lembaga non profit, Lembaga Bantuan Hukum ini didirikan dengan tujuan memberikan pelayanan bantuan hukum secara gratis (cuma-cuma) kepada masyarakat yang membutuhkan bantuan hukum, namun tidak mampu, buta hukum dan tertindas, arti cuma-Cuma yaitu tidak perlu membayar biaya (fee) untuk pengacara, tapi untuk biaya operasional seperti biaya perkara di pengadilan (apabila kasus sampai kepengadilan) itu ditanggung oleh si klien, itu pun kalau klien mampu. Tetapi baisanya LBH-LBH memiliki kekhususan masing-masing dalam memilih kasus yang akan ditanganinya sesuai dengan visi-misinya. Permohonan bantuan hukum di Yayasan Lembaga Bantuan Hukum (YLBH) Bangka Belitung masih dilakukan secara manual dalam hal pengolahan data sehingga membutuhkan waktu yang lama dalam hal pembuatan permohonan dan mengakses data. Sistem informasi permohonan bantuan hukum berbasis website ini dirancang untuk menghasilkan laporan yang efektif, akurat, dan mempermudah staff dalam pengolahan data pemohon karena sudah menggunakan sistem. Metodologi pengembangan sistem pada penelitian ini menggunakan model FAST (Framework fore the Application of System Thinking) sedangkan metode analisa dan perancangan menggunakan Metode Berorientasi Objek dengan UML (Unified Modelling Language).
Collections
- Pengembangan Sistem [1425]