SISTEM INFORMASI PEMBUATAN SURAT BAPTIS GEREJA ST. BERNADETH PANGKALPINANG BERBASIS WEB
Abstract
Gereja Katolik St. Bernadeth suatu tempat untuk berdoa umat Katolik. Gereja Katolik mempunyai konsep ruang sakral. Jemaat merasakan gereja adalah ruang sakral sebagai tanda adanya kehadiran Tuhan Yesus Kristus di tengah-tengah mereka. Gereja Katolik St. Bernadeth terletak di jalan kota bumi satu, kota Pangkalpinang tepatnya di belakang rumah sakit Primaya Hospital Bhakti Wara. Gereja St. Berndeth ini juga memiliki penyimpanan data, akan tetapi masih bersifat manual seperti pencatatan dibuku-buku, yang mengakibatkan hasil yang kurang efisien dalam pencetakan surat baptis. Dari penelitian ini menghasilkan rancangan web untuk memudahkan pencetakan surat baptis di Gereja St. Bernadeth. Model perancangan sistem yang dipakai merupakan model FAST (Framework for the Application of Systems Thinking) yang memanfaatkan diagram-diagram UML (Unified Modeling Languange). Dari pencapaian perancangan sistem dalam riset ini adalah untuk menginput data umat yang telah menerima sakramen baptis, supaya mempermudahkan pencetakan surat baptis.
Collections
- Pengembangan Sistem [1537]