dc.description.abstract | PT Timah Tbk merupakan perusahaan penghasil timah yang berpusat di Pangkalpinang. PT Timah Tbk ini memiliki banyak divisi di dalamnya, salah satunya adalah divisi akuntansi. Divisi akuntansi bertanggung jawab terhadap dokumen pembayaran. Proses penyimpanan dokumen pembayaran masih disusun kedalam kotak sehingga pencarian dokumen menjadi sulit, proses peminjaman, pendataan dan pengembalian dokumen juga masih bersifat konvensional. Hal ini menyebabkan lamanya proses peminjaman dan pengembalian dokumen pembayaran. Dibutuhkan suatu sistem yang dapat membantu proses penyusunan dokumen, pendataan dokumen, peminjaman dokumen dan pengembalian dokumen pembayaran divisi akuntansi. Oleh karena itu maka peneliti akan merancang sebuah sistem yang dapat digunakan oleh divisi akuntasi, dimana nantinya data dokumen masuk akan diinput langsung kedalam server website, lalu peminjam dapat menggunakan aplikasi Android untuk melakukan cek dokumen, peminjaman dokumen, dan pengembalian dokumen. Dalam pembuatan aplikasi, model yang digunakan adalah model prototype dan untuk tools yang digunakan adalah unified modelling language. Dengan adanya aplikasi ini manajemen dokumen pembayaran menjadi lebih mudah dan cepat. | en_US |