APLIKASI PENGAJUAN PEMINJAMAN SMART ROOM CENTER PEMERINTAH KOTA PANGKALPINANG BERBASIS ANDROID
Abstract
Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Pangkalpinang merupakan instansi yang bergerak di bidang komunikasi dan informatika di Kota Pangkalpinang. Namun aplikasi pengajuan peminjaman Smart Room Center yang digunakan saat ini masih bersifat konvensional dan belum terkomputerisasi sehingga kurang efektif dalam pengolahan informasi pengajuan peminjaman. Pengumpulan informasi secara manual menyebabkan waktu yang lama untuk mencari informasi yang dibutuhkan, sehingga diperlukan aplikasi pengajuan peminjaman Smart Room Center berbasis Android dengan metode prototype. Metode prototyping adalah metode pengembangan perangkat lunak yang memungkinkan interaksi antara pengembang sistem dan pengguna. Ini untuk menghilangkan ketidakcocokan antara pengembang dan pengguna. Aplikasi yang dikembangkan dengan metode ini bertujuan untuk meningkatkan efisiensi pendataan baik dari segi waktu, lokasi maupun tenaga. Selain itu, aplikasi ini juga bertujuan untuk memudahkan menyimpan informasi yang diperlukan saat dibutuhkan. Dengan bantuan aplikasi pengajuan peminjaman Smart Room Center berbasis android ini diharapkan dapat membuat pendataan menjadi lebih efisien. Selain itu, aplikasi ini juga dapat membantu mengurangi kesalahan data yang mungkin terjadi pada proses manual. Dengan bantuan aplikasi ini diharapkan pencarian data peminjaman dan pencarian informasi menjadi lebih cepat dan efisien, serta pengelolaan dan pencarian informasi terkait peminjaman Smart Room Center menjadi lebih mudah.
Collections
- Android [538]