SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN UNTUK PENGADAAN KOMPUTER DALAM MENGOPTIMALKAN JOBDESK KARYAWAN PADA PT. TRAKINDO UTAMA PANGKALPINANG
Abstract
PT Trakindo Utama adalah dealer resmi di Indonesia untuk produk
Caterpillar, produsen terbesar di dunia peralatan pertambangan, kehutanan, pertanian
dan konstruksi, mesin diesel dan gas alam, mesin industri dan generator set. Peralatan
Caterpillar Rangkaian produk ini termasuk underground mining equipment, forest
machines, industrial prime movers dan produk lainnya. PT Trakindo Utama didirikan
pada tahun 1970 oleh pemilik, Mr AHK Hamami. Perusahaan menjadi dealer resmi
untuk Caterpillar pada tahun 1971 dan sekarang memiliki lebih dari 60 cabang di
seluruh negeri dari Sumatera hingga Papua tidak hanya untuk produk – produk alat
berat tetapi termasuk suku cadang dan semua hal yang berkaitan dengan produk yang
ada misalnya rental, service dan sebagainya.
PT. Trakindo Utama PangkalPinang merupakan salah satu cabang PT.
Trakindo Utama yang berusaha memfasilitasi para karyawan dalam hal pengadaan
sistem yang terkomputerisasi berupa pemenuhan pengadaan komputer sesuai
kebutuhan jobdesk pegawai untuk dapat mendukung perusahaan dalam mencapai
salah satu tujuannya sebagai ”The Customer Service Company” yang senantiasa
menjadi mitra terpercaya yang mampu memberikan manfaat nyata bagi usaha
pelanggan.
Untuk mendukung karyawan PT. Trakindo Utama PangkalPinang dalam
mengoptimalkan jobdesk yang ada, terdapat 5 kriteria dengan masing-masing
subkriteria dalam menemukan vendor/supplier yang dapat memenuhi kebutuhan yang
ada dengan menggunakan AHP sebagai model pengambilan keputusan.