APLIKASI PENGUMPULAN TUGAS SISWA BERBASIS ANDROID PADA SMP NEGERI 2 TOBOALI
Abstract
SMP Negeri 2 Toboali merupakan SMP yang terletak di toboali yang berada di JL. AMD Kabupaten Bangka Selatan. SMP ini sekarang sedang melakukan pengembangan tentang teknologi informasi dan komunikasi. Kegiatan belajar mengajar di sekolah SMP ini masih bersifat tradisional seperti pengumpulan tugas siswa yang dikumpulkan melalui kertas atau buku. Hal ini terkadang mengalami kendala seperti kertas yang sudah lecek atau siswa tidak tahu bahwa ada tugas karena absen saat pembagian tugas di kelas. Aplikasi ini menggunakan model penelitian yaitu prototype. Model ini dipilih karena metode ini antara pengembang dan pihak sekolah dapat berinteraksi satu sama lain. Dengan adanya hubungan timbal balik ini, diharapkan aplikasi lebih mudah dibuat dan sesuai dengan keinginan sekolah.
Dalam Penelitian ini, penulis membuat sebuah aplikasi pengumpulan tugas berbasis android pada SMP Negeri 2 Toboali. Aplikasi ini diharapkan dapat berguna untuk siswa dan guru dalam mengumpulkan tugas maupun memberikan tugas sekolah. Berdasarkan solusi tersebut, diharapkan kegiatan pembelajaran di sekolah menjadi lebih efektif dan bisa dilakukan dengan maksimal.
Collections
- Android [538]